SELAMAT DATANG DI LTN NU (Lajnah Ta'lif wan Nasyr Nahdlatul Ulama) KABUPATEN PRINGSEWU

Jumat, 09 November 2012

PC GP ANSOR KABUPATEN PRINGSEWU LANTIK PENGURUS RANTING GP ANSOR SE-KECAMATAN ADILUWIH





Dalam rangka menjalankan roda organisasi Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Pringsewu telah melantik pengurus ranting GP Ansor se-Kecamatan Adiluwih yang dibarengkan dengan kegiatan Pengajian Akbar Halal bihalal yang dilaksanakan pada Minggu pagi Tanggal 16 September 2012 di Halaman Masjid Darussalam  dusun sukamanah pekon Bandungbaru Kecamatan Adiluwih.
Kegiatan ini dimaksudkan untuk mengukuhkan pengurus ranting sekaligus menyerahkan SK Kepengurusan, agar pengurus  memiliki dasar legal formal dalam menjalankan kegiatannya. Acara Pelantikan sendiri dilaksanakan oleh ketua pimpinan Cabang GP Ansor Kabupaten Pringsewu, Najaruddin SE, usai pelantikan dalam sambutannya Najaruddin SE yang juga merupakan anggota DPRD Kab. Pringsewu tsb, menyampaikan, “ Pentingnya berorganisasi, terlebih Generasi Muda NU untuk dapat aktif mengembangkan dan mempertahankan ajaran Islam Ahlussunnah Wal Jamaah melalui GP Ansor, saya juga berpesan agar niat tulus kita bergabung dalam organisasi ini benar-benar ditanamkan, jangan mencari hidup dalam organisasi tetapi bagaimana kita dapat menghidupkan organisasi niscaya Allah SWT akan melapangkan dan memudahkan segala urusan kita “ Maungidoh hasanah pengajian Halal Bihalal disampaikan oleh Ust. Muhammad Haris dari Kresnomulyo Ambarawa, dalam maungidohnya beliau mengajak umat islam untuk mensyukuri nikmat Alloh, saling maaf & memaafkan antar sesama, dan senantiasa beristighfar kepa alloh swt “ kegiatan ini selain dihadiri jajaran PC GP Ansor, juga dihadiri oleh Bapak Camat Adiluwih, Kepala Pekon Bandungbaru, Ketua MWC NU Kec Adiluwih, Muslimat NU dan kaum muslimin dan muslimat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar